Salam,
“Google For Entrepreneurs Day 2013” adalah kegiatan publik terbatas untuk kalangan mahasiswa yang mendapat undangan setelah mengikuti proses registrasi.
Acara berlangsung pukul 09.00 – 15.00 WIB diisi dengan knowledge sharing oleh petinggi Google Indonesia hingga praktisi bisnis, walau secara teknis hampir semua pembicara adalah Googler (istilah bagi karyawan Google). Konten para pembicara sangat praktis & ringan tapi bisa dibawakan dengan cara menarik sehingga kegiatan setengah hari ini tak terlalu membosankan. Siapa saja pembicaranya? ini dia:
Yansen Kamto
Om satu ini adalah CEO Kibar; semacam inkubator bisnis. Kata yang paling sering diucapkannya adalah “saya ganteng”.
Henky Prihatna
Teori menarik dari beliau adalah “Nine Notions of Innovation”, yaitu:
- Innovation; not instant perfection.
- Share everything you can.
- You’re brilliant, we are hiring.
- A license to pursue dreams.
- Ideas comes from everywhere.
- Don’t politic – use data.
- Creativity loves restraint.
- Worry about usage and users, not money.
- Don’t kill projects – morphs them.
Googlers
Empat orang di depan ini cukup membuatku iri dengan segala pengalaman kerjanya, pantas untuk dijadikan parameter diri.
Terlepas dari para pembicara dan konten yang dibicarakannya, hari itu cukup spesial karena aku bertemu dengan seorang Amy “Farrah” Fowler.
Since @google have its own social network G+, I would like to propose a new idea; Google++ A social network for an adult!
— Amal Agung Cahyadi (@akhmadamal) October 2, 2013
Iya, tulisan ini memang seperti sampah saja; tidak ada hal yang sangat bermanfaat berkaitan acara Google tersebut karena tujuan adanya tulisan ini bukan untuk itu. Silakan baca tulisanku lainnya jika tertarik dengan teori-teori yang menginspirasi.
Sampai jumpa di gDayX Jakarta 2013.
Terima kasih.
Catatan:
– Daftar pembicara Google for Entrepreneurs Day 2013